Ngabuburit di Alun-alun Ciamis

Ciamis adalah salah satu Kabupaten yang terletak di Jawa Barat, inilah Kabupaten yang memiliki perbatasan langsung dengan Provinsi jawa Tengah. Posisinya ini jika dilihat memang strategis, tetapi Ciamis terkesan seperti jalan di tempat. Nyaris tidak ada perubahan berarti selama satu dekade ini. 

Jika kamu berkunjung ke Alun-alun Ciamis, nyaris tidak ada yang berubah, masih sama. Layout bangunan di sekitarnya juga masih begitu saja hampir tidak terlihat perubahan yang signifikan. Padahal, Alun-alun ini katanya telah mengalami renovasi besar-besaran dan menghabiskan dana yang tidak sedikit, tapi jika hasilnya seperti ini rasanya kurang mengesankan.

Walaupun begitu, jalan-jalan sore di Alun-alun Ciamis bisa menjadi kegiatan yang menyenangkan. Banyak pedagang kuliner di sekitarnya, ada mobil hias, delman domba yang tetap setia sebagai trademark kota Ciamis. 

Berkunjunglah, jika kamu dalam perjalanan sejenak nikmati suasana kota manis ini.








0 Response to "Ngabuburit di Alun-alun Ciamis"

Posting Komentar